MPKD. Menindaklanjuti dalam proses akreditasi Program Magister Perencanaan Kota dan Daerah UGM oleh Ditjen Dikti Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi. Pengelola Program Magister Perencanaan Kota & Daerah Universitas Gadjah mada (MPKD-UGM) minta kesediaan dan bantuan para alumni Program MPKD-UGM untuk dapat meluangkan waktu sejenak untuk mengisi “Tracer Study” MPKD-UGM.
Adapun Tracer Study ini terdiri dari dua bagian:
- Tracer study yang diisi oleh alumni MPKD-UGM : Untuk mengisi bagian ini, maka para Alumni silahkan untuk membuka atau mengikuti tautan berikut dan dipersilakan untuk menjawab sesuai dengan pertanyaan yang telah tercantum:
- Tracer study yang diisi oleh atasan/pengguna jasa dari alumni MPKD-UGM (atasan dari para Alumni) – Tracer User : Untuk mengisi bagian ini, para Alumni diharuskan mendownload atau mengunduh lampiran yang terlampir pada bagian bawah ini. Kemudian, setelah diisi, isian tersebut silahkan dikirimkan kembali melalui email ini (di-scan) atau bisa dikirimkan melalui surat (pos) ke :
Program MPKD-UGM
Up. Ibu Putri Yuminanti C.
Jur.T.Arsitektur & Perencanaan, Fakultas Teknik UGM
Jl. Grafika No. 2, Sekip, Yogyakarta 55281
(sebaiknya diperkirakan sampai di MPKD sebelum tanggal 14 Agustus 2015)
Mengingat hasil dari Tracer Study ini sangat berguna bagi penentuan akreditasi Program MPKD-UGM, maka kami mohon para Alumni dapat segera melakukan pengisian pada tautan tersebut dan mengirimkan kembali Tracer User. Apabila terdapat hal yang kurang jelas dengan pengisian Tracer Study ini, bisa kontak ke :
- MPKD-UGM : 0274-580095
- HP Putri : 08122693140 (no sms)
- Tim Akreditasi (Yosi) : yosimutiarni@gmail.com
Silahkan untuk disebarluaskan baik menggunakan WhatsApp, Twitter, BBM, Email, Line, Facebook dan semacam lainnya untuk memudahkan para alumni dalam membuka dan men-share tarcer study ini. Besar harapan kami agar para alumni berkenan dan bersedia untuk mengisi data tracer study ini.